Museum H. O. S. Tjokroaminoto

881 reviews

Jl. Peneleh Gg. VII No.29-31, Peneleh, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60274, Indonesia

About

Museum H. O. S. Tjokroaminoto is a Museum located at Jl. Peneleh Gg. VII No.29-31, Peneleh, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60274, Indonesia. It has received 881 reviews with an average rating of 4.8 stars.

Photos

Hours

Monday8AM-3PM
Tuesday8AM-3PM
WednesdayClosed
Thursday8AM-3PM
Friday8AM-3PM
Saturday8AM-3PM
Sunday8AM-3PM

F.A.Q

Frequently Asked Questions

  • The address of Museum H. O. S. Tjokroaminoto: Jl. Peneleh Gg. VII No.29-31, Peneleh, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60274, Indonesia

  • Museum H. O. S. Tjokroaminoto has 4.8 stars from 881 reviews

  • Museum

  • "Resmi ditetapkan sebagai museum oleh Pemerintah Kota Surabaya pada tanggal 27 Nopember 2017"

    "Ketika sampai di jalan Peneleh VII, lokasi museumnya tidak jauh dari ujung jalan lokasinya berada disebelah kanan"

    "Museum Tjokroaminoto merupakan salah satu museum yang ada di kota surabaya yang didiriakan oleh pemkot setempat pada November 2017"

    "Sebuah Rumah Kost Tempat Tokoh tokoh Negri ini dengan berbagai ideologi mereka dimasa depan ,Belajar dari Seorang Tokoh Besar Islam Indonesia Mungkin bisa Dibilang Rumah Sederhana ini adalah Tempat lahirnya Indonesia ,Bangsa yang bersatu dan besar dikemudian Hari Lokasinya dekat sekali dengan Siola ,Kalau Tahu siola pasti paham kemana arahnya menuju museum ini ,Apalagi lokasinya dekat dengan pemukiman Warga Penjaga Museum 2 Orang beliau ramah dan Sigap menjelaskan apapun yang kita tanyakan tentang koleksi Ruangan terbagi beberapa bagian ,Ada Ruang tamu ,Ruang tengah ,Kamar Pak Cokro ,dan lamtai 2 adalah kamar Kost beberapa Tokoh yang Bersahabat namun kelak akan bertempur dengan Ideologinya Didinding terpajang banyak Sekali fotp foto beliau ,Dan dilenhkapi Tahun Kronologis sejarah Hidup beliau Tempat yang bagus untuk mengajak Putra Putri mengenal lebih jauh Guru besar Bangsa ini"

    "Rumah pahlawan nasional sekaligus rumah kos legendaris yang pernah ditinggali para tokoh-tokoh nasional, khususnya preaiden pertama RI, Soekarno"

Reviews

  • Gani Kurniawan

Resmi ditetapkan sebagai museum oleh Pemerintah Kota Surabaya pada tanggal 27 Nopember 2017. Bangunan berlantai dua ini dulunya memiliki 10 kamar kecil kecil yang dibuat usaha kos-kosan untuk pelajar, termasuk ruang loteng yang ada di lantai dua. Di kemudian hari para muridnya berjuang untuk NKRI dengan pemikirannya masingmasing. Soekarno yang kental dengan paham nasionalisme jadi Presiden pertama Republik Indonesia. Semaoen, Alimin, Musso yang jadi pentolan Partai Komunis Indonesia (PKI). Kartosoewirjo jadi pendiri Negara Islam Indonesia (NII) pada tahun 1949. Museum HOS Tjokroaminoto buka setiap hari Selasa sampai Minggu mulai dari jam 9 pagi sampai 4 sore. Rumah yang terletak di Jalan Peneleh gang 7 nomer 29-31 ini mulai dihuni HOS Tjokroaminoto beserta istrinya, RA Suharsikin dan anak-anaknya, pada tahun 1907. Beberapa diantara mereka yang pernah indekos dan menjadi murid Tjokroaminoto adalah Soekarno, Semaoen, Alimin, Musso, dan Kartosoewirjo. HOS Tjokroaminoto yang dikenal sebagai pemimpin Sarekat Islam (SI) sering melakukan diskusi dan rapat dengan tokoh pergerakan pada masa itu. Di rumah sederhana itu pula, mereka biasa berkumpul untuk berdebat, bercengkerama maupun belajar ilmu agama dari sang mentor; yakni HOS Tjokroaminoto. Museum ini dilengkapi koleksi buku-buku bersejarah dan barangbarang peninggalan yang dijaga otentikasinya seperti mebel, baju, tempat tidur serta di lantai dua dimana tempat HOS Tjokroaminoto belajar melakukan pidato. Juga beberapa piagam dan kisah hidupnya yang terpajang di dinding museum.

  • Alifia Dewi Hariyani

Ketika sampai di jalan Peneleh VII, lokasi museumnya tidak jauh dari ujung jalan lokasinya berada disebelah kanan. Tidak ada biaya parkir. Saat masuk saya harus menaati Prokes, memakai masker, melewati pengecekan suhu dan tidak lupa scan peduli lindungi. Saya juga diarahkan dengan sangat baik dan ramah oleh penjaga museum. Beliau bahkan juga menanyakan bagaimana pendapat saya tentang museum ini dan lain-lain. Museum ini sendiri merupakan rumah tempat dimana HOS Tjokroaminoto tinggal. Ukuran museumnya memang tidak besar selayaknya hanya seukuran sepetak rumah, namun suasana di dalamnya benar benar tidak diubah, sehingga vibes jaman dulunya masih terasa. Di dalamnya hanya ada 4 ruangan, salah satunya adalah ruang kamar tidur. Selain dari interior dan suasananya yang tidak diubah sehingga membuat saya merasa seperti berada pada suasana zaman dulu, hal lainnya yang saya sukai adalah penyampaian sejarah dari tokoh HOS Tjokroaminoto yang tersampaikan dengan baik secara runtut. Diberikan penjelasan menggunakan dua bahasa/bilingual, disusun sesuai tahun, dan dilengkapi dengan banyak foto. Kemudian ada juga pengenalan profil tokoh tokoh lain yang berkaitan, salah satunya adalah tokoh Ir. Soekarno dan etalase pakaian yang pernah digunakan beliau. Museum ini sangat edukatif, sebagai salah satu saksi bisu yang menjelaskan sejarah kehidupan salah satu tokoh penting bangsa ini.
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Aldi Setiawan

Museum Tjokroaminoto merupakan salah satu museum yang ada di kota surabaya yang didiriakan oleh pemkot setempat pada November 2017. Museum tersebut banyak membahas terkaitnya tentang pak tjokroaminoto dan beberapa sub bab membahas soekarno. Informasi yang saya dapatkan cukup lengkap dan yang paling bikin saya suka dari konsep museum ini adalah memberikan kesempatan untuk pengunjung untuk membaca beberapa buku yang disediakan di dalam laci kecil. Disetiap ruang rumah tjokroaminoto memiliki sub bab pembahasan yang berbeda mulai dari sekolah,riwayat hidupnya, peran tjokroaminito dalam kemerdekaan dan banyak hal sampai ada beberapa mannequien yang diberi pakian adat jawa yang dipakai sebagai ciri khas nya tjokroaminito Namun sayang sekali terlihat museum ini kurang peminat walaupun dalam segi pembangunan cukup oke, namun letak museum yang di berada di gang kecil layaknya rumah pada umumnya dan mungkin museum bisa di kunjungin hanya 20-25 orang saja itu terasa sesak karena museum yang di sediakam hanya 1/2 rumah yang dipakai. Mungkin kedepanya pemkot bisa memberikan event atau daya tarik lebih. Untuk menambah wisatawan tuk datang
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Musik Kota Ini

Sebuah Rumah Kost Tempat Tokoh tokoh Negri ini dengan berbagai ideologi mereka dimasa depan ,Belajar dari Seorang Tokoh Besar Islam Indonesia Mungkin bisa Dibilang Rumah Sederhana ini adalah Tempat lahirnya Indonesia ,Bangsa yang bersatu dan besar dikemudian Hari Lokasinya dekat sekali dengan Siola ,Kalau Tahu siola pasti paham kemana arahnya menuju museum ini ,Apalagi lokasinya dekat dengan pemukiman Warga Penjaga Museum 2 Orang beliau ramah dan Sigap menjelaskan apapun yang kita tanyakan tentang koleksi Ruangan terbagi beberapa bagian ,Ada Ruang tamu ,Ruang tengah ,Kamar Pak Cokro ,dan lamtai 2 adalah kamar Kost beberapa Tokoh yang Bersahabat namun kelak akan bertempur dengan Ideologinya Didinding terpajang banyak Sekali fotp foto beliau ,Dan dilenhkapi Tahun Kronologis sejarah Hidup beliau Tempat yang bagus untuk mengajak Putra Putri mengenal lebih jauh Guru besar Bangsa ini

  • Oscar Adams

Rumah pahlawan nasional sekaligus rumah kos legendaris yang pernah ditinggali para tokoh-tokoh nasional, khususnya preaiden pertama RI, Soekarno. Tercatat pula Musso, Kartosuwiryo dan Herman Kartowisastro pernah menetap di rumah tersebut. Di kawasan Kampung Peneleh inilah pemuda-pemuda pergerakan nasional ditempa. Tokoh-tokoh seperti Sukarno yang mendirikan Partai Nasional Indonesia (PNI) dan proklamator Indonesia dan Semaun (Semaoen) yang mendirikan Partai Komunis Indonesia (PKI) pernah tinggal di Peneleh. Selain mereka, Sukarmaji Marijan Kartosuwiryo yang mendirikan Darul Islam/Tentara Islam Indonesia (DI/TII), dan Munawar Musso yang terlibat pemberontakan PKI tahun 1948 di Madiun juga pernah tinggal di kampung itu.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Ryan Pratama

Museum yang sangat terawat. Posisi masuknya di gang selebar 4 meter. Sangat disarankan untuk membawa motor atau naik sepeda agar lebih mudah mendapatkan tempat parkir. Tersedia pemandu apabila dibutuhkan. Museum ini termasuk cagar budaya peringkat nasional yang memiliki makna sangat istimewa. Di rumah ini Sukarno menjadi murid Tjokroaminoto, seorang Islam sosialis, sumbangsih pemikiran Tjokroaminoto juga berdampak kepada para founding fathers lainnya. Di dekat museum ini juga terletak toko buku tua, dimana Sukarno sering membeli buku. Pengelolaan museum ini sudah sangat baik apabila dibandingkan museum yang dikelola oleh sebagian besar pemerintah daerah lainnya.
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Jianata Inanggayu Purnanean

Petak ruang seluruh Museum sempit, ya begitulah rumah jaman dulu. Kualitas barang yang dipajang masih terlihat bagus. Lokasi mudah dijumpai,. Pencahayaan terhadap barang pameran cukup enak dimata. FREE, pendftaran online melalui link wisata SBY. Pelayanan ramah. Area sekitar sunyi, nyaman, tenang, damai. Bangunan sekitar/di gang itu masih asli dan berdiri kokoh dengan ciri khas bangunan tempo dulu. Mau ngingetin. Hati - hati sama undak-undakan yang ada di lantai dalem Museum!!! Sering banget bikin orang kesandung pas jalan kalo gak liat lantai wkwkwk *telah diedit. Makasih atas feedbacknya min. Ternyata museum lain yang ada HTM 5k bagi umum, non pelajar/mahasiswa.

  • Firman Maulana

Tempat bersejarah. Rumah H.O.S. Tjokroaminoto ini terletak di Gang Peneleh 7, untuk ke sana jika memakai mobil hanya akan diantar hingga mulut gang, selanjutnya berjalan kaki sekitar 10 meter. Sangat menarik, di tempat ini Tjokroaminoto tinggal, Bapak Para Pendiri Bangsa yang juga disebut sebagai Raja Jawa Tanpa Mahkota. Di rumahnya yang juga menjadi kost-kostan ini sempat ditinggali oleh Ir. Soekarno, serta tokoh lainnya seperti Semaoen, Alimin, Musso, juga Kartosoewirjo. Di dalam rumah ini terdapat kisah hidup Tjokroaminoto, juga beberapa buku koleksi, serta bisa melihat juga kamar Tjokroaminoto di lantai bawah dekat ruang tamu, juga kamar kost-kost di lantai 2.

  • cut marliana

Ketika datang ternyata sama petugasnya harus memesan tiket dulu secara online dan harus mengisi data diri dulu. Pengisian datanya ga lama kok. Setelahnya baru boleh masuk. Oh iya. Biayanya gratis. Didalam banyak sejarah tentang bapak HOS Cokroaminoto, lalu ada buku-buku yang dibaca oleh beliau, pakaian yang dipakai oleh beliau serta masih ada kasur yang dipakai oleh beliau. Lalu ada satu lantai di atas yang dipakai sebagai kamar kos bapak Soekarno. Untuk naik harus hati-hati dan buka sepatu dulu. Karena tangganya agak curam. Ayo ke museum
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Hidayat Mansur

Rumah kediaman H. O. S. Tjokroaminoto diresmikan tanggal 27 November 2017 menjadi museum Pemerintah Kota Surabaya sekaligus sebagai destinasi wisata sejarah oleh Walikota Surabaya Tri Rismaharini. Berlokasi di Jalan Peneleh Gang VII Surabaya, rumah tersebut tidak hanya digunakan oleh Pahlawan Nasional H. O. S. Tjokroaminoto beserta keluarga sebagai tempat tinggal, namun juga sebagai tempat dimana tokoh-tokoh pergerakan dari berbagai latar belakang ideologi seperti Semaoen, Alimin, Darsono, serta Tan Malaka bertemu dan berdialog. Museum H.O.S Tjokroaminoto Mempunyai 143 koleksi terkait dengan rumah tinggal H.O.S Tjokroaminoto.

  • ahmad saufi

Banyak kesan dan pesan heroik, penuh dengan filosopis, pemikiran dan pergerakan yang dimulai dari rumah ini. Anda akan merasakan suasana tersebut jika berada diruang tamu dan mendiskusikannya. Membericarakab Sejarah tidak habis-habisnya, tapi sejarah yang dilihat dari perspektif yang mendekati itu, banyak literasi dan karya tulis yang sudah merekam sejarah perjalanan perjuangan HOS tjokroaminoto dan beliau merupakan tokoh sederhana yang luas ilmu dan penuh keterbukaan dalam wawasan keislaman dan kebangsaan. Semoga bangsa ini selalu hidup dan bergelora semangat patriotik dan kesantunan.

  • Devi Nasution

Rumah Hos Tjokroaminoto berada di dalam gang peneleh. Jika anda membawa mobil, parkirlah didepan gang. Rumah berwarna hijau ini sudah bersih dan rapi. Layak dikunjungi untuk mengetahui sejarah mengenai Tjokroaminoto. Pada rumah ini juga diketahui bahwa Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno pernah menghabiskan waktu untuk inde-kost saat masih duduk di bangku kuliah. Rumah ini terdiri dari dua lantai. Di lantai dua kamu akan melihat kamar kos yang ditempati oleh Soekarno dan teman-temannya. Rumah ini sudah diperbaharui oleh pemerintah kota Surabaya sesuai di jamannya.

  • Wiranto

Tempat bersejarah menceritakan jaman dahulu ttg H. O. S Tjokroaminoto. Banyak peninggalan sejarah beliau. + tempatnya rumah jaman dahulu di jln penele + masih ada kasurnya beliau, foto² serta baju dan buku peninggalan beliau dll + suasana sama seperti jaman dahulu, bersih rapi, bagus dan tertata dg baik Cocok untuk edukasi semua kalangan bisa untuk di kunjungi waktu ke sby. + Untuk ke museumnya sendiri harus pesen dahulu lewat web tiket wisata surabaya / bisa langsung ke tempatnya nnti di arahkan oleh pengurus yg berjaga disana
Waktu antrean
Tanpa mengantre

  • Masagus Imaduddin

"Setinggi-tinggi ilmu, semurni-murni tauhid, sepintar-pintar siasat" Rumah Pak HOS Tjokroaminoto. dan Rumah Kosnya beberapa tokoh penting Indonesia. Yaitu Ir. Soekarno (yang selanjutnya menikah dengan putrinya HOS Tjokroaminoto, SIti Oetari), Musso, Alimin, SM Kartosuwiryo, Darsono. Yang pasti di rumah ini, HOS Tjokroaminoto mengajarkan banyak hal penting kepada anak-anak didiknya. tapi ia tidak memaksakan kemana arah masa depan para anak didiknya itu, ada yang sejalan dengan beliau yang agamis, ada yang berpaham komunis, hingga soekarno yang berpaham Nasionalis.

  • Dewi Ika Kusumastuti

Terletak di Jl Peneleh Gang 7, di depan gang ada papan petunjuk nya tinggal masuk gang kira2 100m. Sayang saat kunjungan kesana di bulan Juli 2022 sedang ada renovasi tiang atap. Semoga suatu hari bisa berkunjung masuk ke museum, di mana H.O.S Tjokroaminoto pernah tinggal dan menjadikan rumahnya sebagai tempat kos bagi tokoh2 besar seperti Soekarno dan Tan Malaka. Jangan lupa mampir ke Toko Buku Peneleh yang ada di sebelah kiri tepat sebelum bangunan museum
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Anwar LaGaligo

Lokasi strategis di kota Surabaya. Sangat cocok tuk wisata alternatif dg anak2 utk mengetahui sejarah pahlawan nasional H.O.S Tjokroaminoto. Museum tersebut merupakan rumah kediaman Haji Oemar Said (H.O.S.) Tjokroaminoto dan dilengkapi 143 koleksi foto yg bercerita perjuangan membangun organisasi sarikat islam dan melahirkan tokoh tokoh-tokoh nasional, seperti Tan Malaka, Alimin, Soekarno dll. Buka setiap Selasa-Minggu. Sukses 2 Juli 2023
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre

  • Novia Tsani

museum ini merupakan rumah dari H.O.S Tjokroaminoto. Pengunjung bisa mempelajari sejarah H.O.S Tjokroaminoto termasuk mengenai Sarekat (Dagang) Islam. Di rumah ini pula IR Soekarno dan teman temannya pernah tinggal sebagai anak kos. ada pemandu yang dapat membantu memberikan penjelasan. museum ini dipelihara dengan sangat baik. kekurangannya adalah tempat parkir untuk roda 4 sangat terbatas.
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Safirah Ishami

Baru aja diresmiin, Rumah HOS Tjokroaminoto ini emang jadi destinasi wajib kalo main ke Surabaya. Arsitekturnya masih sama, cuma beberapa bagian yang diperbarui. Bahkan tangga menuju kamar Soekarno juga masih asli. Ada juga ranjang tidur yang dipakai sama HOS Tjokroaminoto. Cuman sayangnya, waktu dateng kesini penjaga rumahnya gak banyak jelasin detail sejarah rumah ini. Harusnya kan dijelasin, biar pengunjung bisa lebih dapet informasi detail tentang Rumah HOS Tjokroaminoto.

  • Ayu Lidya

Tempatnya kecil, ada didalam gang perumahan warga, konsep rumahnya Jawa kuno, tempat dikelola dg baik dan bagus. Staff ramah dan juga sgt membantu dalam memberikan keterangan dan informasi. Tempat bagus buat anak2, bisa memberikan edukasi tentang pahlawan2 indonesia. Suka dengan design rumahnya dan juga barang2 yg ada didalamnya. Bener2 masih klasik bgt.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
10-30 mnt
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Ninik Satria

Mungkin kalo Kesini sendiri y cuma gitu2 aja Liat2 Foto sekedar liat , baca2 sekedar baca2 Tp kalo berkunjung ikut komunitas pecinta Bung karno itu lain Semacam ada tourguide gitu , ada penjelasan siapa dan apa saja di balik tempat sejarah yg kita kunjungi , tempo hari ikut "Tapak Tilas Bung Karno" tempat ini slh 1 yg kita kunjungi
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Kelana Pulau

Pada dasarnya ini adalah rumah kos di jaman mereka dulu. Sejarah disini terasa sangat padat, berbeda dengan rumah kelahiran Soekarno yg terasa lebih "ringan" Vibes diskusi mengenai pergerakan politik amat terasa, terutama dengan dokumen-dokumen surat kabar pada jaman itu, juga tulisan-tulisan sang guru bangsa. IG: kelanapulauid
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Maks 10 mnt
Sebaiknya buat reservasi
Tidak yakin

  • Sitta Taqwim

Bagus sekali. Melihat kamar kos Sukarno semasa sekolah HBS. Tidur hanya beralaskan tikar tapi bisa menetaskan gagasan cemerlang. Peneleh Squad seperti Kartosuwiryo, Alimin dan Musso juga pernah ngekos di area bersejarah ini. Penjaga museum cukup informatif. Destinasi yang cocok untuk ngadem sejenak di tengah Surabaya yang panas.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Ulwan Hawari

Museum Hadji Oemar Said Tjokroaminoto adalah museum yang membuka mata kita akan perjuangan para pendiri bangsa untuk meraih kemerdekaan Indonesia. Baik itu berjuang dengan dana, tenaga, waktu dan pikiran untuk kehidupan masa depan yang lebih baik. Museum ini menjadi saksi perjuangan tersebut karena bertempat di rumah HOS Tjokroaminoto. Rumah ini menunjukkan bahwa kesederhaan dalam kehidupan perlu di contoh kan oleh pemimpin bangsa.

  • Imroatu Sholichah

Sebuah museun baru di surabaya. Konsepnya ialah bekas rumah pahlawan yaitu h.o.s. cokroaminoto. Letaknya berada di gang peneleh, menyatu dengan rumah-rumah warga biasa, namun 100 meter dari gerbang gang memiliki suasana bangunan lama. Ada pemandu yang akan menceritakan tentang sejarah rumah ini, dan semua yang berkaitan tentang rumah ini. Museum rumah ini bersih dan terawat. Banyak foto2 dan replika peninggalan h.o.s cokro disini.

  • natasha lily

Tempat sederhana yang menarik dan menyimpan banyak cerita, rumah H.O.S Tjokroaminoto sekaligus rumah kos bagi beberapa tokoh terkenal di Indonesia pada masanya, salah satunya presiden Soekarno yang kamarnya terletak di lantai 2 rumah ini, tangganya agak curam jadi kurang direkomendasikan sih buat yang takut ketinggian.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Fery Arifian

Salah satu bangunan cagar budaya di Surabaya yang cocok untuk menambah wawasan tentang sejarah dan pergerakan nasional. Di sini kita bisa melihat berbagai foto dan barang peninggalan pahlawan nasional H.O.S Tjokroaminoto. Rumah ini memiliki arsitektur yang vintage dan masih asli. Suasananya nyaman dan bersih. Wajib ke sini saat berkunjung ke Surabaya. Fery Arifian | Food & Travel Blogger

  • Binangkit Intan

Salut dgn pemerintah yang udah ngurus peninggalan bersejarah ini dgn baik. perabotan dan lingkungan sekitarnya terjaga dengan asri. waktu kesana ada dua penjaga di dalam rumah. di ruang tamu juga ada AC just in case pengunjung kepanasan. jangan lupa naik ke atas, ada kamar murid2 Hos Cokroaminoto (kalo ga salah Ir. Soekarno termasuk), tapi ati2, ruangannya pengap

  • Melani Tribuana

Kesini bener" dadakan bgt. Gak nyangka ada museum seperti ini, kita diberikan kebebasan untuk membaca & memahami setiap peristiwa yang ada disini. Sayangnya kesana waktu jam sudah mau tutup jadi kurang bisa explore, petugasnya ramah bgt masih memberikan kita kesempatan sebentar untuk mampir. Next pengen kesini lagi buat explore lebih

  • robertus adhi

Tempat bersejarah dimana para tokoh bangsa belajar dan menempa diri. Sungguh luar biasa tempat yang bersejarah ini bisa di manfaatkan untuk museum edukasi bagi masyarakat. Banyak peninggalan yang masih utuh, foto foto bersejarah dan banyak benda lainnya. Kesan yang sangat menarik dan beruntung bisa berkunjung kesini

  • Nunung Afuah

Masuknya free, tinggal scan barcode yg ada di depan aja. Bangunan terawat dengan baik. Ada tangga untuk melihat kosan Bung Karno masa muda. Saya suka bangunan ini, jadul banget dan bersih.
Waktu kunjungan
Hari libur nasional
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak yakin

  • Arciv Arianto

Tempat ini akan mengajarkan kita bahwasanya fasilitas hanyalah penunjang untuk bertumbuh. Pada dasarnya yang menjadi pengurkur utama adalah diri kita sendiri "Growth atau Fixed mindset"...
Waktu kunjungan
Hari libur nasional
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • beruang selalu

Rumah Hos cokroaminoto Yang merupakan museum dari seorang guru bangsa. Untuk lahan parkir Mobil Dan motor terbatas. Petunjuk arah Dan informasi ketempat museum kurang Banyak Dan tak terlihat.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak yakin

  • Lastiko Endi Rahmantyo

Museum yg sangat layak dikunjungi. Penuh dengan sejarah yg luar biasa dan sangat jarang diketahui orang umum. Tour guide juga memberikan banyak informasi valid ttg salah satu tokoh sejarah Indonesia.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Caca

Menyenangkan sekali bisa berkunjung di rumah HOS Tjokroaminoto. Yg mana dlu hanya membaca kisahnya lewat buku sejarah. Ternyata beliau tokoh yg sangat berpengaruh. Antara percaya dan tidak, bangunan rumah tsb yg sudah lama dan masih berdiri kokoh sampai saat ini. Semoga selalu dirawat dengan baik.

  • Nurman Riyadi Rahman

Bagi yang ingin mengetahui kehidupan salah satu pahlawan nasional, yaitu HOS Tjokroaminoto, bisa mengunjungi tempat ini. Harga masuknya gratis kok, cukup menuliskan nama di daftar pengunjung. Untuk bangunannya sendiri merupakan rumah pribadi dari HOS Tjokroaminoto pada zaman beliau masih hidup

  • Engeline Mahanani

Mnrt sejarahnya, Soekarno pernah kos di sini dan tempat ini juga kadang dijadikan tempat rapat Sarekat Islam. Yg menarik bisa melihat beberapa foto tokoh2 PKI yg pernah kos di sini pula.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Lilla Fanesyadewi

Museumnya bagus dan tulisan tulisan di dalam museum sangat informatif perihal sejarah sejarah yang pernah terjadi di rumah ini. Loksinya di dalam gang dan tempatnya bersih dan dingin meskipun di dalamnya hanya ada satu pendingin ruangan di ruang depan. Kamar mandinta juga bersih dan nyaman

  • Putri Mega Wijayanti

Lokasi museum mudah dijangkau dan pemandu museum sangat informatif dan friendly kpd pengunjung. Cuma sayang pengunjung tidak diizinkan untuk naik ke lantai 2 (kos Ir Soekarno dll) dan cukup susah cari tempat parkir untuk mobil sementara parkir motor kepanasan karna berada di gang kecil

  • Haryanto Suharno

Museum tertata rapi dan bersih, barang-barangnya terawat. pelayanan dari pegawainya ramah. Koleksinya cukup lengkap, selain itu ada tulisan2 tentang kisah HOS Cokroaminoto dan keluarga, jadi tidak hanya keterangan benda2 peninggalan aja, tapi ada tulisan2 sebagai sumber sejarah

  • Reza Nurwansyah

Salah satu tempat bersejarah di Surabaya. Merupakan tempat tinggal HOS Cokroaminoto. Dan disini juga Soekarno pernah tinggal kost. Lokasinya berada di daerah Peneleh Surabaya dan tempatnya masuk gang. Isinya saat ini berupa benda - benda bersejarah yang ada dirumah tersebut.

  • Mochammad Rezza Pahlawan

Ngerasa riil banget tau kondisi rumah sosok pahlawan besar Sekaligus bisa menambah pengetahuan dan pengalaman tentang sejarah dan momen2 yg mengiringinya
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Yoszie Yoga

Cagar budaya yang harus tetap dilestarikan untuk pembelajaran sejarah bagi bangsa dan terutama bagi generasi muda Indonesia. Daerah sekitar museum juga banyak bangunan bersejarah era kolonial
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre

  • Avif Andrianto

Museum yang menarik dan penuh dengan sejarah. Lokasinya samping jalan raya dan ada plakat namanya sehingga mudah untuk ditemukan. Pelayannya ramah dan siap membantu menjawab pertanyaan kita. Masuknya free dan hari senin tutup. Secara keseluruhan baik dan mantap.

  • Zainal Arifin

Museum yang sangat bermuatan sejarah, dimana merupakan bekas rumah bapak bangsa HOS TJOKROAMINOTO. Presiden pertama RI semasa sekolah pernah nge kost disana. Sangat baik untuk memberikan pemahaman bagi generasi penerus agar tidak melupakan sejarah bangsanya.

  • Terbaru Indonesia

Buka tiap hari kecuali hari senin. Lokasi gang nya pas diseberang jembatan peneleh, terdapat papan keterangan di kiri dan kanan jalan. Di gang yang sama terdapat toko buku peneleh. Beberapa bangunan disana masih asli seperti dulu. Tidak ada tiket masuk.

  • Putu Chatyline

Menyenangkan! Semua terawat dengan baik, keterangannya jelas dan mudah dipahami, bersih, pemandunya ramah. Wajib datang berkunjung kesini!
Waktu kunjungan
Hari libur nasional
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • agus prayoga, ST

Tempat bersejarah yang harus dilestarikan dan diperkenalkan ke siswa-siswa sebagai bagian dari sejarah perjuangan Indonesia
Waktu kunjungan
Hari libur nasional
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Cintantya S R

Museumnya kecil dan menempati 1/2 dari panjang rumah aslinya. Tempatnya bersih dan terawat. Ada petugas yg meskipun tidak terlalu banyak memahami sejarahnya, sangat ramah kepada pengunjung. Untuk masuk perlu registrasi online gratis.

  • restu dwi

Rumah Cokroaminoto sangat bagus dan bermuatan historis. Suasana rumah sangat asli sehingga kita bisa merasakan suasana rumah jawa di masa lalu. Di dalam juga bnyak peninggalan sejarah seperti buku, pakaian jawa, dan kursi etnik jawa

  • Doni Setiyabudi

Luar Biasa, terawat dengan baik. Membantu pelajar maupun wisatawan yang ingin mengetahui sejarah perjuangan Bangsa Indonesia.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Maks 10 mnt
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Mei Lini

Bener2 masih aasli seperti dulu. Bagus banget masih dijaga dengan baik.jadi tau proses perjalanan HOS tjokroaminoto.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Nuzul

masuk gratis, tapi harus pesen tiket online dulu buat masuk. tempat nyaman karna udah ada ac sama beberapa kipas angin. sangat cocok bagi yang ingin berwisata sejarah disekitaran kota.
Waktu kunjungan
Hari kerja

  • Mohamad Ali M Mukti

Merupakan kediaman HOS Tjokroaminoto yang sekarang digunakan sebagai musium. Bangunan masih terawat dengan baik. Terletak di gang dan bersebelahan dengan rumah warga. Tersedia buku bacaan sejarah yang sangat menarik.

  • Cahya Fairuzi

Minim tempat parkir untuk mobil, tempatnya penuh akan sejarah untuk dipelajari, sejuk juga, comfortable bgt
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • edi JPK06

Museum yang sangat nyaman. Informasi ini juga lengkap. Bisa menjelaskan sejarah panjang sebuah kos di dalam gang dengan orang-orang yang berpengaruh di republik ini. Sangat layak untuk dijadikan acuan kontemplasi

  • Edo Christianto

rumah yang bersejarah dimana para penghuninya mewakili 3 aliran besar yang berkembang saat itu
Waktu kunjungan
Hari libur nasional
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Ika Alifiyah

Untuk wisata sejarah dan edukasi top banget deh. Apalagi sudah diresmikan dan dikelola dg baik oleh pemkot, btw guide dr pemkotnya juga ramah dan komunikatif. Jadi mudah tanya2 dan bertukar informasi. …

  • Dian Khusniyati

Tdk menyangka ada tempat bersejarah yg di buka untuk umum dan gratis. Byk memorabilia yg otentik dipajang disana, rumah nya juga dijaga staff khusus dr pemkot surabaya jd kurang bisa tanya2 dg petugasnya

  • Andy Asmara

Salah satu cara sederhana untuk menghargai jasa para pahlawan ialah dengan menjaga dan merawat benda dan bangunan cagar budaya. Dan, Surabaya telah melakukannya dengan sangat baik. Maturnuwun Surabaya.

  • Deby Agustia Widyasuci

Tempat bersejarah yg terawat, mas guide (which I firgot his name) sangat ramah dan membantu.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Qur'aini Amala

Saya banyak belajar dan melihat sesuatu yang tak pernah dilihat,, sejarah yang indah
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Tidak

  • Alis Salma Nurida

Tempat bersejarah yang masih dirawat sampai sekarang, tempatnya bersih dengan penjaga yang sangat welcome saat ditanya, bahkan waktu dimitai wawancara sambil direkan juga bolehh, recommend sihh

  • Dhanang Pradipta

Sang Raja Jawa Tanpa Mahkota ini merupakan guru bangsa yang sangat terkenal akan perjuangan serta pemikirannya. Merupakan pendiri Sarekat Islam sekaligus Guru bagi SANG founding father Soekarno

  • Devinta Nirmalasari

bagus, banyak bangunan vintage. tempatnya asri, bersih, nyaman banget. dapet banyak pelajaran berharga tentang sejarah!
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre

  • Mariyana Astri Fandani (Mariyana)

Salah satu bangunan yang sangat bersejarah di Surabaya. Tepatnya di Jalan Peneleh Surabaya. Untuk akses menuju kesana cukup mudah, karena sudah ada di google maps, dan ada papan penunjuk arah

  • Syifa Diah

Museumnya kecil tp bagus ko, terawat dan bersih. Harus reservasi dulu sblm kesini
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Naila Aunika

Meski sudah bukan 100% bangunan asli, tapi cukup bagus untuk mengetahui tentang rumah yang pernah disinggahi HOS Tjokroaminoto. Meski bertempat di sebuah gang, aksesnya cukup mudah.

  • Awidya Mahadewi

Museum salah satu tokoh kebangsaan Indonesia, salut utk pemkot surabaya.
Waktu kunjungan
Hari kerja
Waktu antrean
Tanpa mengantre
Sebaiknya buat reservasi
Ya

  • Haryo Prakosa

Kediaman Tokoh Pergerakan Indonesia , yang telah dikembalikan sebagaimana kondisi semula dgn baik oleh ibu Risma, sarana pembelajaran sejarah yang menarik. …

  • TheBabyMedusa

Gratis Cuma tulis buku tamu Ada penjaganya tapi gak tau Guide bukan ( soalnya gak ditawari juga) tapi pas aku tanya masnya ramah kalau jawab dan mau bantuin foto.

  • Putri Apriliyanti

Tempat yang penuh dengan sejarah tentang Pak Hos Tjoroaminoto. Belajar akan perjuangan hebat seorang pahlawan darinya. Tempat yang sangat bagus.

  • Mita Halwani

Sudah nyampe tp tutup Jd GK sempat liat Dallemnya...tp area sekitar bersih dan tenang...rumahnya jg rapi
Waktu kunjungan
Akhir pekan

  • Teguh Harijanto

Tempat yg bagus buat belajar sejarah org2 hebat Indonesia..
Waktu kunjungan
Akhir pekan
Waktu antrean
Tanpa mengantre

  • Alfira Amalia

tempat nya aesthetic sekali, banyak pengalaman sejarahh, mulai darii ir. Soekarno ngekost di H.O.S untuk sekolah di surabaya

  • Irkham Nur Rizki

Sayang masa pandemi sekarang jadi jam 11 siang udah tutup, aku kira masih buka jam 3 sore. Jadi belum sempat masuk ke dalam

  • Brahmantya Panji Prakosa

Bangunan bersejarah, merupakan kontrakan para tokoh bangsa. Tapi sayang di seberah kali kurang terawat dan banyak sampah

  • Wivia vivi

Tempatnya terawat banget,bersih, petugas jg bs memberikan informasi yg komplit...puas belajar disini

  • depi min2

kesini karena baru tau dari instagram.Masuknya free tinggal daftar aja di website surabaya

  • Ongky Pulumbara

Bagus... Guidenya sangat membantu dlm menjelaskan sejarahnya

  • RINI Utomo

Datang dg komunitas Begandring tgl 25 Juni 2023

Similar places

Monumen Tugu Pahlawan dan Museum Sepuluh Nopember Surabaya

25209 reviews

Pahlawan St, Alun-alun Contong, Bubutan, Surabaya, East Java 60174, Indonesia

Surabaya Museum (Gedung Siola)

7282 reviews

Jl. Tunjungan No.1, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60275, Indonesia

De Javasche Bank

1287 reviews

Jl. Garuda No.1, Krembangan Sel., Kec. Krembangan, Surabaya, Jawa Timur 60175, Indonesia

Museum Pendidikan Surabaya

1005 reviews

Jl. Genteng Kali No.10, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60275, Indonesia

Museum Dr. Soetomo Surabaya

725 reviews

Jl. Bubutan No.85-87, Bubutan, Kec. Bubutan, Surabaya, Jawa Timur 60174, Indonesia

Museum Kesehatan Dr. Adhyatma, MPH

703 reviews

Jl. Indrapura No.17, Kemayoran, Kec. Krembangan, Surabaya, Jawa Timur 60176, Indonesia

Museum Nahdlatul Ulama

692 reviews

Jl. Gayungsari Bar. X No.11, Menanggal, Kec. Gayungan, Surabaya, Jawa Timur 60234, Indonesia

Blockbuster Museum Surabaya

589 reviews

Jl. Kenjeran No.463-465, Gading, Kec. Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur 60134, Indonesia

Museum TNI AL Loka Jala Crana

564 reviews

Akademi TNI Angkatan Laut, Jl. Moro Krembangan, Bumimoro, Kec. Krembangan, Surabaya, Jawa Timur 60178, Indonesia

Museum W.R. Soepratman

445 reviews

Jl. Mangga No.21, Tambaksari, Kec. Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur 60136, Indonesia