Taman Lansia

11181 reviews

3JXC+49W, Cisangkuy St, Citarum, Bandung Wetan, Bandung City, West Java 40115, Indonesia

About

Taman Lansia is a City park located at 3JXC+49W, Cisangkuy St, Citarum, Bandung Wetan, Bandung City, West Java 40115, Indonesia. It has received 11181 reviews with an average rating of 4.5 stars.

Photos

F.A.Q

Frequently Asked Questions

  • The address of Taman Lansia: 3JXC+49W, Cisangkuy St, Citarum, Bandung Wetan, Bandung City, West Java 40115, Indonesia

  • Taman Lansia has 4.5 stars from 11181 reviews

  • City park

  • "Sejarah dan Daya Tarik Wisata Taman Lansia Dua Danau Cantik dan Pasar Kaget di Akhir Pekan Lokasi Wisata Taman Lansia Harga Tiket dan Jam Buka Taman Lansia Ada banyak sekali destinasi wisata di Bandung"

    "Berkunjung ke sini di Sabtu pagi"

    "Taman Lansia tepat di sebelah Gedung Sate"

    "Kesanan pertama setelah sekian lama tidak kesini lagi adalah tempat nya sedikit kumuh dibandingkan dulu"

    "(+) Area yang cocok untuk jalan jalan santay, ngadem, bahkan botram (+) Lokasinya sangat rindang dan adem karena banyak pepohonan yang besar, kalo beruntung maka akan bertemu tupai di pohon (+) Terdapat toilet dan mushola di dalam area taman (+) Di area luar taman setiap hari ahad ada pasar tumpah, dominannya lebih banyak ke pedagang pakaian (+) Ada ciri khas penjual makanan disini, yaitu sate jando, untuk harga sangat lumayan (+) Disarankan membawa kendaraan roda dua, karena untuk area parkir dekat taman sangat terbatas untuk roda empat"

Reviews

  • Muz al Ind

Sejarah dan Daya Tarik Wisata Taman Lansia Dua Danau Cantik dan Pasar Kaget di Akhir Pekan Lokasi Wisata Taman Lansia Harga Tiket dan Jam Buka Taman Lansia Ada banyak sekali destinasi wisata di Bandung. Jika ingin piknik bersama keluarga, Moms bisa mengunjungi Taman Lansia. Taman ini menjadi tempat favorit warga sekitar untuk sekadar menghirup udara segar. Bagi Moms yang bosan dengan hingar-bingar Kota Bandung berkunjung ke taman ini bisa jadi solusi. Meski namanya Taman Lansia, bukan berarti tempat ini khusus untuk lansia atau orang lanjut usia ya. Nama ini dipilih lantaran Taman Lansia termasuk destinasi wisata paling tua di Kota Bandung, dan sudah ada sejak tahun 1885. Banyak pengunjung dari berbagai kalangan usia suka datang ke sini. Baik bersama keluarga, teman, atau pasangan. Ada juga yang datang ke sini untuk berolahraga, seperti jogging atau bersepeda di sekitar taman. Salah satu hal yang jadi daya tarik dari Taman Lansia adalah suasananya yang asri dan sejuk. Terlihat dari banyaknya pepohonan hijau yang rindang. Beberapa di antaranya sudah berusia puluhan tahun, tapi masih berdiri kokoh melindungi kawasan sekitarnya dari polusi udara. Selain itu, ada juga banyak tanaman hias yang dibentuk sedemikian rupa. Hal ini menambah kesan cantik, terlebih ketika bunganya berjatuhan ke tanah. Baca Juga: Taman Potret, Taman Tematik di Kota Tangerang yang Instagramable Secara keseluruhan, desain Taman Lansia Bandung tidak jauh berbeda dengan taman pada umumnya. Di sekitar pepohonan yang rindang, ada jalan setapak dari paving block untuk pengunjung berjalan-jalan santai. Di beberapa titik juga terdapat bangku untuk pengunjung duduk bersantai. Selain suasana asri dari pepohonan, di sini juga ada wahana playground lho. Cocok untuk dikunjungi bersama anak dan keluarga. Ada aneka permainan untuk anak-anak, seperti ayunan dan perosotan. Selain itu, ada juga patung dinosaurus raksasa di salah satu sudut, yang sering dijadikan sebagai spot berfoto oleh pengunjung. Meski namanya “taman”, di Taman Lansia bukan hanya ada pepohonan saja kok, Moms. Moms juga bisa menjumpai dua danau yang menyuguhkan pemandangan cantik dan memesona. Walaupun konsep atau bentuknya dibuat serupa, ukuran dan kedalaman kedua danau ini berbeda, lho. Melansir dari Tour Bandung danau yang pertama memiliki luas sekitar 1.300 meter persegi dengan kedalaman mencapai 4 meter. Sementara danau yang kedua lebih kecil, yaitu hanya 700 meter persegi dengan kedalaman sekitar 3 meter. Bagi pengunjung Taman Lansia yang ingin menikmati keindahan dua danau ini, pengelola menyediakan jembatan yang menghubungkan keduanya. Dengan begitu, pengunjung dapat berpindah dari satu danau ke danau lainnya dengan mudah. Taman Lansia terletak di lokasi yang cukup strategis, yaitu di dekat pusat Kota Bandung. Alamat tepatnya berada di Jalan Cisangkuy, Citarum, Bandung Wetan, Bandung, Jawa Barat. Bahkan, jarak dari pusat Bandung hanya 2 kilometer yang dapat ditempuh hanya dalam waktu 5 menit saja. Jika Moms berasal dari luar Kota Bandung, patokannya adalah Gedung Sate. Taman ini berlokasi tak jauh dari situ. Patokan lainnya selain Gedung Sate adalah Museum Geologi Bandung. Jika membawa kendaraan sendiri, Moms bisa memanfaatkan aplikasi Google Maps supaya lebih mudah. Moms hanya perlu mengetik “Taman Lansia”, lalu mengikuti rute yang diarahkan oleh aplikasi. Harga Tiket dan Jam Buka Taman Lansia taman lansia Berbeda dengan tempat wisata kebanyakan, Moms tidak perlu bayar untuk masuk ke Taman Lansia. Hal ini karena Taman Lansia termasuk fasilitas publik yang terbuka bagi warga sekitar atau wisatawan yang ingin berkunjung. Semua wisatawan bisa langsung masuk ke taman melalui jalan masuk yang telah disediakan.

  • titi estiningrum

Berkunjung ke sini di Sabtu pagi..menilik namanya, kesan yang pertama terlintas adalah bakal ketemu para lansia yang sedang bercengkrama. Ternyata salah sangka, saudara saudara... Jam 7 pagi sudah di lokasi, Trek jalan nampak Licin sisa dari hujan semalam. Kebetulan juga agak mendung. Jalan keliling lokasi, tersedia toilet, mushola, danau buatan, jembatan, dan aneka spot duduk-duduk ataupun gelar tikar bak sedang piknik. Ada sekelompok lansia yang sedang senam bersama. Namun ada juga beberapa mamah muda beseta balita yang sepertinya sedang playdate, janjian main bareng. Parkir mobil dan motor di samping2 taman. Namun pintu masuk pejalan kaki yang menghadap jalan Diponegoro sudah ditutup. Banyak tukang jajanan

  • Ivan Siregar

Taman Lansia tepat di sebelah Gedung Sate. Parkir mobil di kiri dan kanan Taman Lansia, kelihatannya bisa menampung hingga 150 mobil (estimasi pribadi yaa..). Cukup bagus dan dirawat, sangat cocok untuk jalan kaki. Sering dipakai oleh Pramuka, anak SD outing biasanya setiap Rabu pagi, dan ada senam aerobik setiap pagi. Dari Taman Lansia hanya perlu nyebrang ke Museum Geologi, Lapangan Gasibu, Gedung Sate, Pasar Cisangkuy (tempat kuliner yg saya nongkrong sambil ngerjain paper or projects pas nungguin anak Pramuka), Pets Park. Disclaimer: ini hanyalah pendapat pribadi, jangan digunakan sebagai acuan.

  • Yovan Dwi Andhika Putra

Kesanan pertama setelah sekian lama tidak kesini lagi adalah tempat nya sedikit kumuh dibandingkan dulu. Yang perlu di perhatikan adalah bagian toilet dan pondok lansia. Seperti tidak terawat dan kumuh. Dilanjutkan dengan kali atau sungai yang melewati taman ini harus sering sering dibersihkan karena banyak sampah yang menumpuk mengurangi estetika sungai. Untuk selebihnya good tp kadang ada bagian yang becek saat hujan. Oh iya disini banyak kucing, walaupun liar mereka kebanyakan nurut aja kalo dielus, ditambah badan mereka gendot gendut huhuhu lucu bgt

  • Double Q

(+) Area yang cocok untuk jalan jalan santay, ngadem, bahkan botram (+) Lokasinya sangat rindang dan adem karena banyak pepohonan yang besar, kalo beruntung maka akan bertemu tupai di pohon (+) Terdapat toilet dan mushola di dalam area taman (+) Di area luar taman setiap hari ahad ada pasar tumpah, dominannya lebih banyak ke pedagang pakaian (+) Ada ciri khas penjual makanan disini, yaitu sate jando, untuk harga sangat lumayan (+) Disarankan membawa kendaraan roda dua, karena untuk area parkir dekat taman sangat terbatas untuk roda empat

  • Aaaarumi

Dateng kesini pas weekend rame banget banget hahahaha. Banyak pengamen, yang bagi bagi sampel, yang jualan, yang minta sumbangan, yang piknik. Kalau buat olahraga ga cocok deh. Karena terlalu ramai. Junk food jelas tersedia berbagai macam. Susah cari tempat duduk yang kosong. Apalagi kalau masih pagi yaah.
Taman Bermain
Yah cukup ramah untuk anak anak
Toilet
Di tempat gini mah toilet yaa seadanya. Terus jorok (bau dan kotor)
Area piknik
banyak area yang mau ngampar ngampar. sebagian sih disediakan sama yang jualan.

  • Herni Emza

Nyaman,,,kesan pertama yang dirasakan begitu sampai disini,,tamannya tidak terlalu luas tapi tertata rapih, jadi tidak heran kalau taman ini selalu dijadikan tempat u/ olahraga ringan jalan kaki mengelilingi taman, senam bersama, bahkan ada yang sengaja membawa bekal makanan untuk disantap bersama keluarga disana, kalau mau kuliner juga banyak sekitaran sini, untuk parkir disediakan dipinggir2 jalan, meskipun namanya taman lansia banyak juga anak-anak muda yang olahraga disini atau sekedar duduk-duduk meneduh,,

  • iin roslina

Adem banget, seger udaranya. pas ksana ada beberapa keluarga yang sengaja kumpul buat makan bareng, ada grup olah raga juga. Semoga tetap rimbun & terawat rapi
Taman Bermain
ada replika dinosaurus, tempat duduk yg nyaman bisa untuk ngajak main anak buat sepatu roda
Toilet
Toilet menyatu dengan musola , sehingga memudahkan pengunjung supaya solatnya ga ketinggalan
Area piknik
Bisa buat olahraga bareng , acara keluarga

  • Khazanah Fadhilah N

Namanya untuk lansia, tapi ketika weekend jadi taman keluarga. Ramai sekali dengan pedagang dan arena bermain anak. Rindang dilindungi pepohonan dan ada kolam diseberangi jembatan. Tersedia toilet serta mushola kecil.
Taman Bermain
Ketika weekend ada yang buka jasa melukis, menangkap ikan, main istana pasir untuk anak
Area piknik
Ada terpal-terpal dari penjaja makanan tradisional untuk pengunjung berkeluarga atau kelompok

  • Neng Chand

Setelah mengunjungi museum kami mencari tempat untuk bersantai, sampailah di Taman Lansia hee tempatnya luas bgt dan byk tempat duduk juga dr ujung ke ujung ada semua rindang adem jd pengunjung merasa nyaman, oia kmrn ktmu ada penjual es krim jg hee. Posisinya jg ga terlalu jauh dgn Gedung Sate, bisa berkunjung kesini sm tmn atau keluarga
Toilet
Akan lbh nyaman lg jika ada toilet bersih utk pengunjung

  • Muhamad Nur Kholik

Taman pilihan untuk berkumpul dan bermain bersama keluarga kecil, dengan suasana teduh dan asri karena dikelilingi pepohonan yang besar nan rindang, tak lupa banyak opsi pilihan makanan ringan atau berat untuk ganjal perut dengan harga yang standar tempat kunjungan. Tempat parkir, bisa milih sendiri dengan biaya standar sekeliling. Paling enak kesini setelah dhuhur, jadi suasana teduh dan tak terlalu panas.

  • Fildzah Raihan

Areanya di sebelah gedung sate, dekat pusat kuliner Cisangkuy. Areanya asri, banyak tempat duduk, cukup bersih. Ada trek untuk jalan pagi. Ada kolam retensi juga yang cukup terjaga kebersihannya. Suasana adem, cocok untuk jalan pagi.
Kesesuaian untuk anjing
Bisa membawa hewan peliharaan
Area piknik
Area piknik bisa menggunakan meja-meja yang telah disediakan

  • Bunda Ruby & Twin

ada ptung tyrex yang menarik perhatian awalnya ko rimbun banget ya tamannya sampe jalan terus eh ternyata ada lapangannya ada anak anak main sm ibu ibu nya juga nemenin ada yg jualan layang layang mainan anak lainnya makann ada jual bakso sekitar itu juga banyak yang jual makanan ko tp aku liat playground kaya ayunan gitu ada ga sih ?

  • Widi Amelia

Petugas kebersihan gercep, jadi kalo ada daun kering langsung di sapu. Bisa nongkrong sambil bawa makanan, adem, bisa foto2 karena banyak spot foto. Hanya kalo weekend rame bukan hanya pengunjung tapi banyak yg minta2 sama pengamen. Toilet ada cuman ga sempat masuk ke toiletnya.

  • Wahyu Winarto

Salah satu taman kota di Bandung yang kondisinya masih bagus. Entah kenapa dinamakan Taman Lansia, tapi taman ini mempunyai track jalan yang cukup baik. Ada danau kecil di dalam taman. Kalau minggu pagi, di sekeliling taman ada pasar kaget yang menjual aneka makanan dan pakaian.

  • Arya Aditiya

Taman Lansia ialah sebuah taman dengan udara sejuk dan suasana tenang di dekat gedung sate bandung. Terdapat banyak tempat duduk dan juga bisa mengadakan piknik. Mushola dan toilet cenderung tidak terawat serta kebersihan yang masih kurang. Semoga bisa di rawat lebih baik lagi

  • Ka Riska

Taman lansia yang banyak audiancenya anak muda dari pada lansia sendiri. Tapi itu lebih baik dr pada sepi selalu. Tempat luas, di pinngirnya banyak sekali yang berjualan mulai dr menu sarapan hingga makan siang maupun malam. Di area dalam sering kali saya liat mamang cuanki.

  • Daxa Daxa

Lokasi taman berada di samping gedung sate. Area taman cukup luas dengan kondisi terdapat pohon pohon besar yang rimbun dan teduh yang dilengkapi dengan tanaman hias disekelilingnya. Terdapat pula kursi2 kayu dan kursi besi untuk bersantai … Lainnya

  • Noland

Taman yang dilewati oleh Sungai Cisangkuy ini dilengkapi oleh beberapa fasilitas seperti mushola, pondok lansia, toilet, dan tentunya bangku taman, namun sayangnya fasilitas tersebut seperti tidak terawat, banyak coretan yang merusak … Lainnya

  • sumartono tono

Tempat untuk bersantai bersama pasangan/keluarga. Tiket masuk..gratis. udaranya sejuk karena dilindungi berbagai jenis pepohonan tinggi yang rindang. Bagi yg pake kursi roda bisa masuk ke area ini. Di area ini juga dilengkapi sarana … Lainnya

  • Radio backpacker guesthouse

Taman yang udah cukup lama. Mungkin aga sedikit diperbaiki lagi perhial kebersihan dari tamannya. Tempat sampah sudah tersedia, masih ada sedikit sampai plastik. Padahal tempatnya bagus dan lokasinya juga ada di pusat kota bandung.

  • Digidaw Digidiw

Taman yang adem banget, cocok untuk bersantai dan menikmati pemandangan yang asri, taman ini berada di depan museum geologi dan disebelah museum kantor pos (gedung sate) terdapat tempat parkir mobil dan motor disekitar taman

  • Siti Aisyah

Seger...pohonnya rindang salah satu jantung oksigennya kota bandung..sangat menikmati suasana nya ..tempat duduk berkumpul, berolahraga, botram dan jajan kuliner bersama teman teman seangkatan.. … Lainnya

  • E

Suasana adem. Tapi, taman ini penuh vandalisme, telur dinosaurus sudah rusak (mungkin menetas ), namanya taman lansia tapi kelihatannya gak begitu accessible untuk mereka. Juga, beberapa tong sampah rusak. …

  • Ery Judhianto

Asri dan cocok untuk para lansia karena ada juga senam manula Tapi istriku pernah cerita ada tukang parkir aki2 minta bayaran 30rb euy mohon ditertibkan supaya ga malu-maluin Sunda Empire …

  • Shafa Aulia

Sebuah ruang publik di tengah kota bandung yang nyaman untuk ngadem, rasanha seperti lagi ga di kota. Enak juga nugas di sini karena banyak kursi dan meja, wifinya juga cukup kencang. Lainnya

  • Iwan Fauzi

Salah satu taman dekat dengan gedung sate Bandung, tepatnya di jalan cisangkuy kota bandung. Taman cukup luas, dan masuknya gratis, cuma pada hari tertentu, terutama hari … Lainnya

  • nurul fatimah

Taman ditengah kota, tempatnya bersih, adem, nyaman, tempat latihan senam Diluarnya banyak tempat jajanan, jadi ga khawatir kelaparan kalo disini … Lainnya

  • Annisa

Tempatnya adem Dan tertata rapih. Cuman masik bnyak smpah bereserakan padahal udah di sediakan tong sampah bnyak bgt. Tapi ttp aja msih ada buang d mna aja

  • Satrio Nugroho

lumayan terawat banyak street food klo minggu trs bisa piknik santai lesehan gitu, ada rekreasi buat anak juga namun buat pengguna kursi roda kurang sih ya

  • Hernawan Herman

Alhamdulillah ada hutan kota meskipun kecil lumayan buat refreshing sekedar jalan-jalan dibawah pohon rindang sambil berjemur.

  • yanles 11

Taman ini di daerah cisangkuy, dekat juga dengan balai kota. Banyak makanan pinggir jalan, suka dengan es durian nya..

  • Soleh Suherman

Nyaman banget tempatnya.. tp sayang terlalu banyak pengamen dan yg minta2.. kalo bisa diamankan biar tetap nyaman..

  • Henny henhen Soepomo

Tempat yang sangat sejuk untuk berolahraga ringan atau sekedar melepas rasa lelah Pemandangan nan hijau … Lainnya

  • kisah senja

Yang dulunya bersih kolam2 nya sekarang tidak terawat kotor ......Kesini karna pas makan di seberang taman.

  • Imam Santosa

Taman Lansia Meruapakan taman umum yang berada di daerah Cisangkuy Bandung. Taman tersebut di … Lainnya

  • Rie Putra

Lumayan taman buat ngadem d kota, lokasinya g jauh dr gedung sate, klo Minggu pagi rame bngt.

  • Adie Genteng Salatiga

Kesini liburan kemarin gara gara nyari parkir penuh, lumayan deket dengan gedung sate

  • Aini Azizah

Asri banget, hari minggu pagi kesini buat jogging sambil berburu kuliner

  • dhimassp

Pagi2 ngaso di taman lansia emang paling enak, adem cuy

Similar places

Kiara Artha Park

13913 reviews

Jl. Banten, Kebonwaru, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat 40272, Indonesia

Taman Cibeunying

8237 reviews

Jl. Taman Cibeunying Utara, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40114, Indonesia

Peta Park

4993 reviews

Jl. Peta No.229, Suka Asih, Kec. Bojongloa Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40242, Indonesia

Taman Superhero

4857 reviews

3JQJ+J62, Cihapit, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40114, Indonesia

Taman Cikapayang Dago

4702 reviews

Jl. Ir. H. Juanda No.79, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132, Indonesia

Tegallega Skatepark

3996 reviews

Jl. BKR No.181, Pelindung Hewan, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40243, Indonesia

Taman Foto Bandung

3379 reviews

Jl. Kemuning No.4, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40113, Indonesia

Photography Park of Bandung

3345 reviews

Jl. Kemuning No.4, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40113, Indonesia

Fitness Park

1892 reviews

4J58+679, Jl. Teuku Umar, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132, Indonesia

Singaslot Park

1 reviews

3JQ6+36W, Jl. Merdeka, Babakan Ciamis, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40117, Indonesia